Foto saya
Teknik Sipil Universitas Sriwijaya

DAWAI HATI

Aku menyelinap diantara kerumunan kalimat takdir
Menyisir tepian batas kehidupan kini dan nanti
dalam getar tak berirama
….. : : terdengar merdu
Karena gaung yang kuresapi adalah tutur Mu
Alun dawai hati
Diri yang mengaku hamba Mu
Aku memang sedang membenci
Pada musim yang tak bosan berganti
Aku mungkin lagi kecewa
Lemah hari direngkuh malam
Aku tengah enggan bicara
tentang hati yang penuh sandiwara…..:-(
Gumam semesta Mu lengkapi liuk kisah,
kudengarkan.
Memar langkah yang tinggal sejengkal,
kuterima
bisu bisik angin
Lambai anak-anak rambut tengkuk ku
Pisahkan dua senyum yang pernah berpaut.


 Kun-Aena


Posted by
Aris Sutriadi

More

Buat Kamu yang Udah Gede' ( part 2 )



Kalau aku udah gede'
Aku pengen kerja di multi nasional company
Aku mau kerja di gedung tinggi
Ngomong english tiap hari
Rambut kelimis, sepatu mengkilat kayak orang penting
Tapi,.,.
Ngerjain kerjaan yang kurang penting
Jadi tukang fotocopy
Bawain laptop
Beres-beres kertas
Gak masalah kerja 15 jam sehari
Tidur cuma 5 jam sehari
Masalahnya,.. gaji cuma tahan sampai tanggal 15
Untung di warteg bisa makan dulu bayar belakangan
Tapi sayang gak berlaku untuk beli pulsa
Jadi orang gede' itu menyenangkan, tapi susah dijalani



Dikutip dari iklan 3 _ Indie +

Posted by
Aris Sutriadi

More

Buat Kamu yang Udah Gede' ( part 1 )




Kalau aku udah gede' aku ingin jadi ^eksmud
Mau jadi bos
Sehari-hari ngomong pake bahasa Inggris
Tiap jum'at pulang kantor, nongkrong bareng sesama ^eksmud
Ngomongin proyek besar biar kelihatan sukses
Suara agak di gede'in biar kedengaran suara di meja sebelah
Kalau weekend beli sarapan di cafe sambil sibuk laptop'an
Pesan kopi secangkir harga 40 ribuan
Minumnya pelan-pelan biar tahan sampai siang demi Wifi gratis
Kalo tanggal tua pagi, siang, malem makannya mie instan
Kalau mau nelpon bisanya cuma misscall



Dikutip dari iklan 3 _ Indie +

Posted by
Aris Sutriadi

More

Pra dan Paska Ujian Akhir Semester

Ujian Akhir Semester, sebuah tahapan perjalanan yang harus dilewati oleh setiap mahasiswa dalam masa studinya di Kampus.  Bebagai reaksipun muncul saat menjelang ujian akhir semester ini. Ada yang dihadapi dengan kegelisahan memikirkan apakah dia bisa menjalaninya dengan baik ataukah tidak. Ada yang merespon biasa-biasa saja dengan kondisi ini karena menganggap bahwa UAS merupakan sesuatu yang tidak telalu istimewa toh setiap semester kita selalu berjumpa dengan itu. Ada pula yang senang menjelang ujian, terutama untuk mahasiswa rantau karena ini berarti waktu liburan semesterpun juga semakin dekat sehingga pulang ke kampung halaman yang dirindupun akan segera tiba.
Terlepas dari  alasan-alasan tersebut, sebagai seorang mahasiswa mulim yang baik harus menunjukkan kesungguhan (jiddiyah) dalam mempersiapkannya. William Shakespeare pernah berkata “Barangsiapa naik panggung tanpa persiapan, ia akan turun panggung dengan kehinaan” ini menandakan bahwa persiapan menjadi sesuatu yang sangat penting.
Berikut ini ada beberapa tips yang bisa kita terapkan dalam menghadapi ujian baik sebelum ujian mapun saat ujian, agar mendapatkan hasil maksimal. Akan tetapi, belum tentu tips ini bisa sesuai dengan kita karena masing – masing mempunyai gaya belajar dan karakter tersendiri.

Tips Pra Ujian
1.       Lengkapi bahan ujian
Hal yang pertama kali yang harus kita lakukan adalah melengkapi bahan-bahan kuliah untuk dipelajari dalam rangka persiapan ujian jauh-jauh hari dari pelaksanaan ujian. Dari mulai bahan-bahan yang diberikan dosen seperti slide powerpoint dan diktat kuliah, bahan yang direkomendasikan dosen seperti textbook penunjang maupun soal-jawab yang terlahir dari hasil kreativitas senior-senior kita. (he..)
2.       Sesuaikan metode belajar terhadap waktu yang tersedia dan gunakan kaidah terbalik.
Kadang kala metode belajar kitapun harus disesuaikan dengan waktu yang tersedia. Untuk ujian Akhir Semester atau Ujian Tengah Semester biasanya diinformasikan sejak jauh-jauh hari. Tapi untuk kuis mata kuliah tertentu, kadang kala diinformasikan secara mendadak bahkan tidak diberitahukan sama sekali.
Apabila waktu menjelang ujian cukup banyak, maka kita bisa mempersiapkannya secara maksimal. Dan salah satu tips yang bisa kita terapkan adalah menggunakan kaidah terbalik (Apa itu?). Misalkan kita mengalokasikan waktu selama sepekan saat minggu tenang (apa minggu tegang?) untuk mempersiapkan ujian selama sepekan juga. Maka hari senin di minggu tenang kita gunakan untuk ujian hari sabtu, selasa untuk hari jum’at dan seterusnya hingga ujian hari senin kita persiapkan di sabtu/ahadnya. Apabila hal ini dilakukan maka untuk persiapan ujian hari senin kita tidak akan double.
Harapannya, metode belajar SKS (Sistem Kebut Semalam) atau bahkan SKSS(Sisitem Kebut setelah Subuh) bisa mulai kita tinggalkan, kecuali untuk ujian yang infonya diberikan secara mendadak maka kadang kala metode ini di summon kembali. (he..)
3.       H-tertentu = konsep dan kerjakan soal, H-1 = belajar soal
Beberapa pekan sebelum pekan ujian, kita gunakan untuk belajar konsep secara matang serta digunakan untuk mengerjakan soal-soal yang ada baik soal ujian tahun kemarin, tugas-tugas atau yang lainnya. Sedangkan pada saat di pekan ujiannya saat malamnya atau saat besoknya ujian, kita gunakan untuk mempelajari ulang soal-soal yang sudah kita kerjakan sebelumnya. Agar saat ujian kita tidak mengalami kelelahan.
4.       Bedakan metode belajar hafalan dan hitungan
Antara teknik belajar untuk ujian hitungan dan hafalan harus dibedakan jangan disamaratakan. Untuk ujian hitungan yang harus diperbanyak adalah latihan soal-soal. Jangan mengandalkan membaca soal jawab saja, karena bisa jadi pada saat kita membacanya faham tapi saat diaplikasikan saat ujian kita akan menjadi lupa. Dengan sering mengerjakan soal-soal hitungan maka kita akan terbiasa atau terotomatisasi dalam mengerjakan soal-soal yang serupa.
Beda saat kita akan menghadapi ujian hafalan atau konsep maka metode yang bisa kita terapkan adalah dengan sistem baca, fahami, seleksi dan hapalkan. Maksudnya untuk awalan kita kit abaca bahan ujian kita misalnya diktat kuliah sekali secara total sambil berusaha untuk memahaminya. Selanjutanya kita baca ulang sekaligus menandai informasi yang kita anggap penting. Setelah itu kita tinggal baca dan hafalkan yang kita tandai tadi saja.
5.       Belajar kelompok
Belajar kelompok cukup efektif untuk mengakselerasi pemahaman kita. Terutama untuk mahasiswa yang mempunyai gaya belajar Auditori. Dalam diskusi akan terjadi sharing knowledge, karena kadang kala tingkat penerimaan kita saat kuliah atau belajar mandiri bervariasi.
6.       Sering mengulang-ulang
Terakhir  adalah kita harus sering mengulang-ngulang apa yang kita pelajari, baik untuk hafalan maupun latihan soal hitungan

Saat Hari-H
1.       Persiapkan alat tulis seperlunya dan jangan lupa bawa jam tangan
Dengan kita mempersiapkan alat tulis dengan lengkap atau seperlunya, maka kita ekan lebih efekti dalam mengerjakan tidak meminjam kanan kiri. Selain itu kita tidak akan mengganggu  peserta ujian lain.
Kemudian jangan lupa membawa alat penunjuk waktu apabila ternyata dalam ruangan tempat kita ujian tidak disediakan jam dinding. Hal ini penting untuk membuat estimasi waktu dalam pengerjaannya.
2.       Datang min 10 menit sebelum ujian
Dengan datang  beberapa menit sebelum ujian, maka kita akan mempunyai waktu untuk menyiapkan mental atau psikologis kita supaya lebih siap. Lain ceritanya kalau kita telat, selain waktu kita berkurang maka mental kita mengalami shock sesaat. Bisa jadi kita tidak akan bisa berkonsentrasi secara penuh untuk mengerjakan soal ujian.
3.       Berdoa sebelum dan Sesudah
Jangan lupa untuk membiasakan diri berdo’a kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala agar ujian kita diberikan kemudahan serta diberikan hasil yang terbaik.
Dan Tuhanmu berfirman: “Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina” (Al Mu’min : 60)
4.       Posisi menentukan prestasi
Saya sepakat dengan istilah ini walaupun dengan persepsi yang berbeda. Saat ujian maka usahakan agar kita bisa duduk di depan jangan di belakang. Dengan kita duduk di depan kita akan mendapatkan dua keuntungan. Pertama, peluang kita untuk menyontek akan sangat kecil. Kedua, kita akan lebih fokus atau tenang ketika ujian karena kita tidak melihat kondisi teman-teman kita yang di belakang. Kadang kala pada saat melihat temen kita ada yang curang atau lebih duluan selesai akan menggau konsentrasi kita. Oleh karena itu sangat penting untuk duduk paling depan kecuali untuk ujian yang tempat duduknya sudah ditetapkan.
5.       Ikuti petunjuk Dosen
Kita harus cermat terhadap petunjuk ujian. Karena kadang kala, dosen memberikan petunjuk ujian yang aneh-aneh dan seandainya kita tidak mengikutinya ujian kita akan digugurkan. Contohnya di jurusan ssaya, kadang kala ada dosen yang menyaratkan agar pengerjaannya berurut tanpa spasi antar no jawaban. Sehingga mau tidak mau harus berurutan mengerjakannya. Ada juga yang menyaratkan untuk mengerjakan beberapa soal saja dari soal-soal yang diberikan. Seandainya kita tidak teliti kemudian nekat mengerjakan semua, maka waktu kita akan habis serta hasilnya tidak akan maksimal Karena tergesa-gesa dalam mengerjakannya.
6.       Kerjakan  yang lebih mudah dan semampunya
Kerjakan soal-soal diberikan dari yang paling mudah atau paling kita bisa agar waktunya bisa efektif. Kadang kala waktu kita habis saat kita memikirkan satu soal susah yang tidak kunjung mendapatkan jawabannya. Tidak perlu memaksakan menjawabnya apabila kita tidak bisa mengerjakannya. Dan jangan membuat jawaban yang aneh-aneh.
Alkisah ada mahasiswa yang tidak bisa mengerjakan, kemudian menuis dalam lembar jawabannya “hanya Allah yang bisa mengerjakan soal ini”. Lalu sang dosenpun menuliskan dalam lembar jawaban yang sudah diperiksanya, “Kalau gitu Allah dapat A, anda dapat E”. (he.). Ada juga yang menuliskan dalam lembar jawabannya kata-kata memelas. Misalnya “Pak saya sudah mengambil mata kuliah ini tiga kali, pliss buat saya lulus” (he.. ada-ada saja)

Saat Selesai Ujian
1.       Bersyukurlah terhadap hasil          
Saat ujian sudah selesai dan hasilnya sudah keluar. Maka kita harus memberikan respon yang positif. Saat nilainya sesuai atau bahkan lebih dari yang diharapkan, maka bersyukurlah karena dalam surat Ibrahim ayat 7 Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman
“Jika kamu bersyukur akan nikmat yang Aku berikan kepadamu, niscaya akan Aku tambah nikmat tersebut kepadamu, namun jika kamu kufur akan nikmat-Ku, ingatlah bahwa azab-Ku sangat pedih”.(QS Ibrahim :7)
Saat hasil tidak sesuai dengan harapan kita bersabarlah, karena bisa jadi Allah Subhanahu Wa Ta’ala mempunyai rencana yang lebih baik. Misalnya agar kita belajar lebih keras lagi dan lain-lain. Wallahu’alam.
“Boleh jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi (pula) kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu; Allah SWT mengetahui, sedang kamu tidak Mengetahui”. (QS. Al Baqarah : 216)
2.     Lakukan Evaluasi
Dari hasil yang ada kita lakukan evaluasi terhadap teknik belajar kita agar untuk ujian selanjutnya bisa lebih baik lagi.
Itulah beberapa tips dari saya dalam mempersiapkan Ujian terutama UAS. Semoga bermanfaat dan yang paling penting adalah ikhlasunniyat (ikhlaskan niat kita) dalam menghadapi ujian tersebut.. BrrrSemangat..!
Wallahu’alam bishowab..
Dari hasil yang ada kita lakukan evaluasi terhadap teknik belajar kita agar untuk ujian selanjutnya bisa lebih baik lagi.
Itulah beberapa tips dari saya dalam mempersiapkan Ujian terutama UAS. Semoga bermanfaat dan yang paling penting adalah ikhlasunniyat (ikhlaskan niat kita) dalam menghadapi ujian tersebut.. BrrrSemangat..!
Wallahu’alam bishowab..

Posted by
Aris Sutriadi

More

Makna Ulang Tahun yang Sebenarnya.

“Happy birthday to you….2x happy birthday 2x happy birthday to you….”,”slamat ulang tahun2x slamat ulang tahun (fulan) slamat ulang tahun”, lagu ini sangat tidak asing di telinga kita karena ketika keluarga kita , sanak kerabat kita, teman sejawat kita, dan seterusnya ketika berulang tahun kita menyanyikan lagu ini untuk mereka , kalau tidak bisa bermuwajjahah langsung maka dengan via telephone , sms, Fb, e-mail dan seterusnya. Ada sebagian diantara kita yang ketika berulang tahun menyempatkan untuk mengadakan pesta (ini biasanya untuk orang-orang yang kaya ) sehingga yang diundang pun para pejabat, para tokoh masyarakat di sekeliling sehingga menuntut para undangan memberikan hadiah pada si ulang tahun, dan sedangkan untuk yang berulang tahun harus menyiapkan jamuan yang layak yang tidak mengecewakan untuk para undangan sehingga para undangan dan yang mengundang juga sama-sama repot. Kalau kita menilik kehidupan mahasiswa-mahasiswi pada umumnya biasanya kalau salah satu diantara mereka berulang tahun maka mereka mengundang temen-temenya untuk datang ke kamarnya kemudian ada pesan kesan dari beberapa temanya yang sifatnya membangun untuk kemajuan hidup orang yang berulang tahun , makan-makan bareng sederhana dengan tumpeng atau nasi bungkus misalnya merupakan acara selanjutnya, kemudian ditutup dengan do’a (khususnya itu terjadi di kehidupan asrama).
Betapa banyak macamnya bentuk perayaan ulang tahun yang ada di sekeliling kita , yang terpenting adalah tidak keluar atau tidak melepaskan inti penting dalam perayaan ulang tahun apakah itu :

  1. Ingat umur kita bertambah dan kematianpun juga semakin dekat
  2. Jadikan ini moment untuk muhasabah (instropeksi diri), apakah selama ini yang saya lakukan? Sudah baikkah saya? Manakah sikap yang harus saya rubah untuk jadi lebih baik? Sudahkah saya menjadi anak yang sholih/sholihah, sudahkah saya mempunyai pribadi baik untuk orang-orang di sekeliling saya dan bermu’asyaroh (bergaul ) dengan siapapun dengan baik? Dan yang paling terpenting sudahkah kita menjadi hamba Allah yang muttaqin selama ini? serta masih banyak pertanyaan-pertanyaan yang harus kita jawab ketika kita berulang tahun.
  3. Jadikan moment ini untuk mengingat kesalahan-kesalahan kita yang kita lakukan pada Allah SWT (ini bisa di ampuni dengan jalan istighfar dan taubat ), kesalahan pada Ayah dan Ibu, Keluarga , dan teman-teman atau yang lainya dan mintalah maaf pada mereka.
  4. Jadikan ini moment untuk minta saran dan kritik yang membangun pada orang –orang disekeliling kita sehingga ada perubahan yang baik pada diri kita untuk melangkah ke depan.
  5. Berdo’a dan minta do’a pada orang-orang disekeliling kita yang baik-baik untuk kita baik itu wasilahnya nanti dengan tasyakkuran tumpengan , bancaan sederhana dan seterusnya

Jika kita bisa melakukan 5 hal di atas pada saat kita berulang tahun maka kita akan benar-benar memperoleh makna ulang tahun itu sendiri dan akan muncul sosok baru dari diri kita dengan dibekali semangat untuk berubah menjadi lebih baik
Di Al-qur’an di sebutkan “ WAL TANDZUR NAFSUN MAA QODDAMAT LIGHOD” (dan lihatlah wahai seseorang apa yang kamu lakukan terdahulu untuk masa depanmu. Intinya intropeksi diri untuk menjadi lebih baik dalam melangkah di kehidupan selanjutnya .

Posted by
Aris Sutriadi

More

Persiapan Jadi Anak Kost

hahaha :D
tips persiapan jadi anak kost , simak baik – baik


1. Gembok
jiah…hahaha , biar gak kecolongan , siapkan gembok :D buat di pintu ya kalo bisa beli gembok yang angka (berkode gitu) yah kalau mau di film AXN sih berkode 3 kali salah angka meledak dech … wkwkwkwkwk :D 


2. Buku cacatan
bukan untuk kuliah ini , tapi untuk mencatat pengeluaran dan pemasukan sebulan saat anda kuliah :D 


3. Tata Ruangan (perlengkapan biasa)
hahahaha :D , tidak mungkin anda tidur gelar tikar saja :D , pasti cari kasur lemari dan sebagainya … cari ya ditempat murah aja ya :D 


4. Dompet ada 2
penting nih , dompet ada 2 … penyimpanan harus tersembunyi hahaha :D dompet jelek untuk taruh uang bulanan anda , dompet bagus untuk isi dompet harian anda


5. Buat tempat persembunyian
ini dia penting , buatlah tempat persembunyian yang aman , tentram , damai sejahtera .. gak ketauan sama maling :D (anda jangan sampai lupa juga ya )


semoga bermanfaat :D

Posted by
Aris Sutriadi

More
Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © / Aris Sutriadi

Template by : Urang-kurai / powered by :blogger